Jumat, 06 Februari 2015

Mentega Membantu Mencerdaskan Buah Hati Anda



          
  Setiap ibu pasti ingin memberikan yang terbaik untuk buah hatinya, tak terkecuali dalam makanan. Si kecil memerlukan asupan gizi tinggi untuk tumbuh kembangnya sehingga ibu harus cerdas dalam memilih bahan makanan. Salah satu caranya adalah menggunakan mentega dalam setiap masakan. Mengapa? Karena mentega mengandung zat gizi yang tertera dalam ulasan berikut ini.
Omega 3 dan 6
            Omega 3 dan 6 sangat dibutuhkan untuk perkembangan otak, meningkatkan daya ingat, dan perkembangan mata. Kekurangan omega 3 dan 6 akan membuat si kecil kurang cerdas karena sel saraf yang dibentuk jumlahnya sedikit. Sebaiknya ibu banyak mengonsumsi omega 3 dan 6 sejak dalam kandungan ketika dasar otak manusia dibentuk.
            Kandungan asam lemak esensial, yaitu omega 3 dan 6 dalam mentega dua kali lebih banyak dari mentega biasa. Jadi, ibu perlu memberikan mentega sehat sebagai salah satu sumber makanan bergizi.  
Vitamin Lengkap
            Vitamin diperlukan untuk berbagai proses metabolisme tubuh. Dalam mentega mentega terdapat vitamin A, B lengkap, D, dan E. Vitamin ini akan diproses sebagai enzim dan koenzim yang berguna untuk membantu proses metabolisme, pembentukan hormon, serta meningkatkan kemampuan indera.
            Kecerdasan seseorang tidak hanya ditentukan oleh banyaknya sel saraf saja, tapi juga kepekaan indera dalam menerima rangsangan. Bila salah satu indera kurang berfungsi maksimal, maka akan menjadi hambatan dalam proses belajar anak. Ibu bisa memenuhi kebutuhan vitamin tersebut dari sayur, buah, dan mentega.
Kaya Kalori
            Selain mengandung dua komponen gizi penting di atas, mentega juga berisi zat gizi lain seperti protein dan karbohidrat dalam jumlah terbatas. Secara keseluruhan, komponen mentega ini punya kalori yang bila diproses dalam tubuh akan menghasilkan energi. Nah, energi inilah yang kemudian dijadikan makanan otak untuk berpikir.
            Mentega bergizi bisa diolah menjadi berbagai bahan makanan seperti kue, pengganti minyak goreng, atau perekat makanan. Bagi ibu-ibu yang ingin memanjakan buah hati dengan makanan siap saji seperti roti lebih baik menggunakan mentega yang kaya akan kandungan gizi sebagai penunjang kebutuhan si kecil.
           

Tidak ada komentar:

Posting Komentar